PJ BUPATI HADIRI HUT KE-79 BRIMOB BENGKULU

Oleh Admin Setda
Dipublikasi Pada 18:27 | 15 November 2024

Pj Bupati Bengkulu Tengah Dr Heriyandi Roni, M.Si didampingi oleh Asisten Administrasi Umum menghadiri acara Hari Ulang Tahun Brimob yang dilaksanakan di Lapangan Makosat Brimob Bengkulu dan dipimpin langsung oleh Wakapolda Bengkulu Brigjen Pol Agus Salim, Kamis (14/11/2024).

Mengangkat tema "Brimob Presisi Menuju Indonesia Maju" menegaskan peran Brimob dalam mendukung pembangunan nasional melalui penguatan keamanan dan ketertiban.

Dalam sambutannya Wakapolda Bengkulu Brigjen Pol Agus Salim menyampaikan pentingnya peran Brimob dalam menghadapi tantangan sekaligus ucapan terima kasih atas dukungan sehingga Brimob dapat terus mengabdi dan memberikan perlindungan serta pelayanan kepada seluruh masyarakat Bengkulu.

" Selamat hari ulang tahun ke 79, semoga Brimob dapat menjadi pasukan kebanggaan Polri dan bangsa Indonesia. Salam hormat kepada seluruh anggota Brimob atas seluruh jasa dan tetaplah menjadi anggota yang dapat menjadi teladan bagi masyarakat".

Hadir pula pada kesempatan ini Plt Gubernur Bengkulu Rosjonsyah yang dalam kesempatan ini memberikan ucapan selamat ulang tahun serta pentingnya sinergitas Pemerintah dengan Forkopimda untuk menjalankan tugas.

"Atas nama Pemerintah Provinsi Bengkulu saya mengucapkan selamat ulang tahun ke 79, mari saling bersinergi dan tetap solid untuk menjaga dan mengamankan proses jalannya Pilkada serentak di 27 November mendatang".

Acara selanjutnya dilanjutkan dengan penampilan beragam atraksi bela diri, senam kreasi dan atraksi musik dol yang memeriahkan hari ulang tahun ke-79 Korps Brimob.

 

 

 

 

+